INCUBUS

incubus dibentuk oleh Brandon Boyd, Mike Einziger, Alex Katunich, dan Jose Pasillas yang kemudian merekrut Gavin Kopell (DJ Lyfe) pada sektor turntable setelah DJ Lyfe menunjukkan sample tracknya. Grup yang namanya mengambil nama setan dalam legenda yang muncul dalam mimpi ini dibentuk di tahun 1993. Setelah mencoba membuat demo beberapa kali, akhirnya Incubus mendapat kontrak rekaman dari Immortal Records dan melepas album ENJOY INCUBUS awal 1997. 2 tahun sebelumnya Incubus pernah merilis indie album dengan judul FUNGUS AMONGUS. Album FUNGUS AMONGUS ini kemudian juga dirilis oleh major label setelah ENJOY INCUBUS.

1998, Chris Killmore bergabung untuk menggantikan posisi Gavin Kopell yang dipecat karena perbedaan kreatifitas. Mike sempat tidak berminat lagi menambah personel, namun setelah bertemu dengan Chris nampaknya ada kecocokan antar mereka. Dengan formasi ini, Incubus sempat melepas 3 album: MAKE YOURSELF, WHEN INCUBUS ATTACKS, dan MORNING VIEW sebelum akhirnya Alex Katunich mengundurkan diri dan digantikan oleh Ben Kenney pada 2003.

Incubus selama aktifnya telah merilis 8 studio album dengan album terakhirnya LIGHT GRENADES 2006 kemarin. Album ini sempat bertengger di peringkat 1 US Charts walaupun di Inggris cuma mampu berada di tangga 52. 3 album terakhir Incubus nampaknya selalu mendapat tempat terhormat di US Chart. Walaupun tidak menduduki peringkat 1, namun MORNING VIEW dan A CROW LEFT OF THE MURDER sempat berada di tangga ke 2.

Single-single Incubus macam Drive, Megalomaniac, Pardon Me, Nice to Know You, dan Anna Molly termasuk sukses dan mampu menembus 10 besar tangga lagu di Amerika Serikat. Kabarnya single Megalomaniac sempat dicekal MTV untuk penayangan siang hari karena dianggap memuat kritik pedas terhadap pemerintahan presiden Bush. Namun justru Incubus justru tidak keberatan dan malah senang lagu mereka ditayangkan MTV hanya setelah larut malam.
Copyright © CROP MUSIC Urang-kurai